Rabu, 25 November 2015

Penuntun Jalan 100



Penuntun Kembali Ke Jalan Yang Benar 100

Tanya :
Bukankah ini sangat sulit?

Jawab :
Lihatlah, sebentar anda mengeluh melafal Amituofo itu terlalu mudah, sebentar lagi anda mengeluh melafal Amituofo itu terlalu sulit. Jujur saja, melafal Amituofo itu jika dibilang mudah maka terlampau mudah, sebaliknya dibilang sulit juga sangat sulit, hanya saja tak peduli mudah atau sulit, asalkan bersabar dan perbanyak melafal Amituofo, maka lama kelamaan, dengan sendirinya pikiran pun dapat terfokus tak tergoyahkan.  

Pepatah mengatakan bahwa di dunia ini tidak ada hal yang sulit diwujudkan, hanya saja takutnya pikiran tidak terfokus, inilah maknanya.

Masih ada lagi satu cara lainnya, yakni saat melafal Amituofo, harus membiarkan satu persatu aksara melewati pikiran. Dalam pikiran menyadari dengan jelas, setiap aksara adalah muncul dari dalam hati, lalu mendengar ke dalam hati, satu aksara pun tidak boleh ketinggalan. Dengan demikian lama kelamaan, dengan sendirinya pikiran takkan kacau lagi.

Ini adalah cara yang penting, jadi jangan dilupakan.

Penulis : Upasaka Zhan De-ke
Disahkan oleh : Master Yin Guang



歧路指歸
 (一零零)

【問】那不是很難嗎?

【答】你看,你一會兒嫌念佛太容易,一會兒又嫌太難。實在說,念佛這個方法,說容易極容易,說難也很難,不過不管難易,祇管耐住心多念,日子九了,心自然就不亂了。俗語說世上無難事,就怕心不專,便是這個意思。還有一個方法。就是念佛的時候,要使每個字都從心裡經過。心裡想得清清楚楚。每個字都從心裡發出來,再聽到心裡去,一個字也不把他放鬆。這樣時間久了,心自然不自散亂。這是頂要緊的一個方法,千萬不要忘記。

印光大師 鑑定
戰德克 編述